Wajah Glowing Tanpa Efek Samping dengan Serum Scarlett Glowtening

Sabtu, April 02, 2022 0 Comments A+ a-


Seperti janjiku di postingan sebelumnya, aku akan membahas tulisan khusus tentang Glowtening Serum Scarlett. Sebab, produk ini berbeda dengan rangkaian perawatan wajah /face care yang terdiri atas beberapa produk.

Glowtening serum dari Scarlett whitening ini merupakan serum khusus diformulasikan untuk membuat kulit wajah menjadi lebih glowing dan cerah, hanya dalam dua minggu pemakaian saja. Begitu yang aku rasakan setelah menggunakan serum ini.

Padahal sebelumnya aku sempat pesimis, apa iya wajah kusamku ini bisa glowing dalam waktu dekat? Sebab, kebanyakan produk yang aku ketahui hanya mengumbar janji manis saja, setelah digunakan bukannya bertambah glowing malah menimbulkan jerawat. Begitu sih pengalamanku saat mencoba produk pencerah wajah. Kalau pun ada produk pencerah wajah, terbuat dari bahan yang tidak aman sehingga saat dipakai pun terasa panas dan tidak nyaman di wajah.

Kenapa Memilih Glowtening Serum Scarlett?

Alasan utamaku memilih Glowtening Serum Scarlett tidak lain karena keamanannya. Ya, seperti penjelasanku di postingan sebelumnya bahwa produk Scarlett ini benar-benar aman dari bahan berbahaya. Selain itu, produknya juga sudah terdaftar di BPOM RI dan kita bisa langsung cek keaslian produk di link khusus yang disediakan pihak Scarlett.

Dan yang tak kalah pentingnya lagi, produk ini cocok dipakai oleh semua jenis kulit. Pertama kali aku memakainya, tidak menimbulkan efek apa pun seperti panas atau gatal. Setelah pemakaian pun juga tidak menimbulkan jerawat karena kulitku sangat sensitif bila mengenakan produk kecantikan. Alhamdulillah, dua minggu pemakaian tidak menimbulkan efek apa-apa, justru secara perlahan wajahku semakin glowing.

Hal ini karena Glowtening Serum mempunyai beberapa kandungan bahan aktif yang berfungsi untuk mencerahkan serta membuat kulit lebih glowing dan sehat tanpa efek samping. Berikut beberapa kandungan yang terdapat di dalamnya beserta fungsinya.

1. Tranexamide Acid, berfungsi meredakan peradangan pada kulit, melindungi kulit dari sinar UV, dan meratakan warna kulit.

2. Niacinamide, berfungsi melembapkan kulit, mengatasi jerawat, menyamarkan noda hitam, dan mengendalikan produksi minyak pada wajah.

3. Geranium oil, berfungsi menyamarkan garis-garis halus pada wajah serta mengencangkan kulit dan memperlambat efek penuaan.

4. Allantoin, berfungsi sebagai antioksidan yang tinggi sehingga mampu merangsang pertumbuhan kolagen pada kulit.

Cara Pemakaian Glowtening Serum

Cara pemakaiannya sangat mudah, cukup teteskan 2-3 tetes serum dengan sepuit khusus yang tidak lain adalah tutup dari kemasan serum itu sendiri. Kemasannya mirip seperti obat sirup bayi yang tutup botolnya dapat digunakan sebagai alat takar untuk memberikan obat.

Begitu juga dengan serum Scarlett ini, kita bisa menggunakan tutupnya sebagai alat mengambil serum yang kemudian diteteskan ke tangan. Barulah selanjutnya kita oleskan ke wajah dengan lembut sambil dipijat-pijat.


Aku menggunakannya di waktu pagi sebelum beraktivitas dan ketika menjelang tidur. Setelah menggunakan serum ini, wajah benar-benar lembut dan halus. Apalagi saat aku bangun tidur, kelihatan banget segarnya wajahku. Sebab, serum ini mempunyai beberapa manfaat di antaranya;

1. Membantu mencerahkan kulit wajah.

2. Membantu membuat kulit menjadi lebih glowing.

3. Membantu memudarkan bekas-bekas jerawat.

4. Membantu membuat kulit menjadi lebih sehat.

5. Menyamarkan garis-garis halus dan flek hitam pada wajah.

6. Menenangkan dan memperbaiki skin barier.

Tekstur dan Aroma

Glowtening serum Scarlett mempunyai tekstur kental, mirip seperti lation dan berwarna putih. Kadang agak susah mengambilnya dengan sepuit, harus berkali-kali kita sedot dulu. Namun, saat dipakaikan ke wajah langsung meresap sempurna dan tidak terlalu berminyak.

Untuk aroma, mirip seperti bau obat atau jamu gitu. Awalnya sedikit mengganggu dengan baunya, tapi lama-lama aku terbiasa dengan bau ini malah jadi suka dengan baunya.

Nah, inilah pengalamanku menggunakan Glowtening Serum Scarlett. Aku merasa cocok dengan produk Scarlett ini, baik body care, face care, dan serum pencerahnya. Walau harganya lumayan mahal, tapi sebanding dengan kualitas dan keamanannya.