Sering NYERI pada PAYUDARA? Ini SOLUSI untuk Mengatasinya!

Senin, Februari 20, 2017 4 Comments A+ a-


Pernahkah kamu merasakan nyeri pada payudara, terasa seperti terbakar sampai menyebar pada bagian belakang? Lantas apa yang kamu pikirkan?

Stop! Jangan berfikiran itu gejala kanker payudara, karena itu akan memperparah kondisi nyeri pada payudara.


Aku juga pernah merasakan hal demikian, sakit pada bagian payudara padahal tidak ada perubahan bentuk kulit pada payudara, perubahan puting, adanya benjolan yang padat, dan keras, serta benjolan di aksila (ketiak) seperti yang dicirikan sebagai tanda kanker payudara.

Aku cukup khawatir, karena nyeri itu muncul saat kondisiku sedang mengalami stres karena sesuatu hal, ataupun ketika seminggu sebelum menstruasi.

Hal ini pula yang membuatku bertanya kepada salah seorang dokter onkologi (ahli kanker) dari rumah sakit ternama di Banda Aceh, saat diadakan seminar awan tentang kanker.

Dokter spesialis kanker yang beranama dr. Iskandar, SpB(K)Onk menjawab bahwa itu ialah mastalgia. Dan mastalgia ini bukanlah gejala kanker, karena jika nyeri muncul tanpa disertai dengan perubahan pada payudara bukan disebut kanker.

"Mastalgia adalah suatu kondisi yang menyerang bagian payudara 
yang akan menimbulkan rasa nyeri, dan terkadang 
diikuti dengan sensasi panas seperti terbakar".

Mastalgia sangat erat kaitannya dengan stres, apalagi wanita muda sepertiku yang sering kali dihampiri rasa galau. Terlebih saat pertanyaan “kapan nikah?”, “Dimana kerja?”, mulai dipertanyakan oleh banyak orang.

Tapi kadang aku tidak ambil pusing dengan hal itu. Semua pasti indah sampai tiba waktunya. Ehem..., tunggu saja berita baik dariku. smile...!

Ok.., kembali kita membahas tentang mastalgia. Nyeri payudara dibagi ke dalam 2 kelompok yaitu mastalgia siklik yang berhubungan dengan menstruasi, dan mastalgia non siklik tidak berhubungan dengan menstruasi tapi berasal dari payudara maupun struktur di sekitar payudara (misalnya otot atau persendian).

Solusi untuk mengatasi mastalgia menurut dr. Iskandar yaitu:

1.    Hindari Stres

Stres sangat berpengaruh pada penurunan imunitas/kekebalan tubuh. Saat tubuh stres sel-sel pada tubuh juga mengalami stres, sehingga akan berpengaruh pada daya tahan tubuh.

Jadi nyeri yang muncul pada payudara disebabkan adanya stresor di dalam tubuh. Nyeri juga akan meningkat pada saat mau mentruasi, karena peningkatan hormon estrogen di dalam tubuh.

Cara menghindari stres cukup mudah, yaitu cari penyebab stres tersebut. Biasanya stres muncul karena ada sesuatu hal atau masalah. Temukan masalah tersebut, dan cari solusinya.

Cara lain bisa menggunakan teknik relaksasi, yaitu tarik nafas dalam, hipnoterapi, latihan relaksasi, atau mengerjakan sesuatu yang menyenakan. So.., be relax, enjoy your self.

2.    Hindari Makanan Berlemak


Lemak ialah musuh bagi tubuh, karena makanan yang berlemak banyak mengandung kolestrol. Makanan berlemak juga bisa menyebabkan penyempitan pembuluh darah, sehingga proses transfer oksigen ke seluruh tubuh terhambat.

Termasuk juga di payudara. Dia juga butuh oksigen tanpa hambatan lo, emang jalan tol aja tanpa hambatan? Hehehehe.

Apa salahnya sih kita menjaga pola makan, diet buah atau sayur kan lebih mantap, selain bisa menjaga bentuk tubuh juga bisa terhindar dari mastalgia.

3.    Hindari Makanan yang Berpengawet

Hampir rata-rata makanan instan berpengawet. Jadi untuk menghindarinya kamu harus masak sendiri. Tentunya ini sangat memberatkan, apalagi kalau ibu-ibu pekrja yang kerjanya dari pagi sampai sore.

Nah, caranya kamu bisa bangun lebih pagi, dan memasak makanan untuk persediaan satu hari.

Bangun pagi itu bagus banget untuk kesehatan, apalagi dimulai dengan aktivitas memasak. Sungguh besar pahalanya jika seorang istri yang menyediakan sarapan pagi untuk suami, dan anak-anaknya.

Lah.., aku yang belum bersuami, ya masak untuk sendiri saja. Sekalian belajar persiapan jadi istri yang baik. Seperti ibuku yang selalu bangun subuh, untuk menyediakan sarapan pagi untuk kami.

Jadi aku dulu selalu sarapan dirumah sebelum berangkat ke sekolah. Dan makanan kesukaanku ialah apapun yang dimasakan ibu.

Kira-kira nanti anakku mau tidak ya, menjadikan masakanku sebagai makanan kesukaannya. So.., mulai sekarang belajar masak sendiri yell!

4.    Olahraga Secara Teratur


Ingat ya, pengertian dari olahraga itu ialah suatu bentuk aktivitas fisik yang terencana, dan terstruktur yang melibatkan gerakan tubuh berulang-ulang.

Perhatikan tulisan yang ditebalkan. Jadi, ada aktivitas yang derencanakan, dan punya gerakan tertentu yang bertujuan untuk meningkatkan kebugaran jasmani.

Kita sering salah persepsi dengan pengertian ini, karena kita sering mengartikan pekerjaan rumah seperti menyapu, mencuci, memasak, dan me me yang lainnya sebagai olahraga.

Padahal itu bukan. Katagori olahraga itu seperti senam kebugaran atau jalan santai. Intinya ada gerakan terencana, dan terstruktur yang dilakukan secara teratur.

Kamu bisa melakukan gerakan stretching/pemanasan setiap bangun pagi, supaya meningkatkan suhu tubuh beserta jaringan-jaringanya, dan meleturkan otot-otot yang tegang.

Salah satu gerakan stretching

Jadi saat kamu memulai aktivitas berikutnya, otot-ototmu tidak terkejut dengan gerakan atau aktivitas lainnya, termasuk otot-otot disekitar payudara.

5.    Konsumsi Buah-buahan

Kalau makanan berlemak itu musuhnya tubuh, buah-bauhan sahabatnya tubuh, karena buah mengandung serat yang dapat membuang racun, dan zat sisa dari tubuh bersama kotoran.

Tidak perlu membeli buah yang mahal-mahal di supermaerket, cukup makan buah yang mudah didaptkan disekitar kita. Apalagi kalau dari kebun sendiri, atau buah yang langsung dipetik dari pohonnya di depan rumah. Pasti segar banget deh!

Itulah lima point yang disarankan dr. Iskandar kepadaku yang masih berusia dewasa awal. Cie, cie.., yang mulai dewasai!

Tapi jika nyeri ini dirasakan pada usia lanjut, yaitu usia lebih dari 40 tahun, disarankan pemeriksaan fisik pada bagian payudara seperti mammografi untuk mengetahui diagnosis lebih lanjut.

Karena mastalgia bukanlah gejala kanker, jadi jangan buat dirimu stres ketika nyeri di payudara itu datang, apalagi kalau sampai berfikiran tentang kanker. Cukup jalankan solusi sehat seperti yang telah disebutkan diatas.

4 comments

Write comments
Ihan Sunrise
AUTHOR
21 Februari, 2017 22:46 delete

sesekali emang ada terasa nyeri di payudara seperti itu, tapi nggak sampai terasa panas sih :-), kalau dibilang faktor stress mungkin juga hihihihi.... maklumlah kita idup yaa, tapi seperti yang yell bilang, yang penting selalu positif thinking dan positive selftalk....

Reply
avatar
22 Februari, 2017 05:17 delete

Iya kak, selama kita jalani sesuai dengan jalurnya, pasti rasa nyeri itu akan hilang! Yang pentig, jaga pikiran supaya tidak stres!

Reply
avatar
April Hamsa
AUTHOR
22 Februari, 2017 10:47 delete

Tengkyu tipsnya mbak. Baru tau kalau stress jg bisa bikin timbul nyeri..

Reply
avatar
24 Februari, 2017 21:38 delete

Iya mbak, sama2. Mohon share ke teman jika artikel ini bermanfaat.

Reply
avatar